Wednesday, August 31, 2016

3 ingredients! blueberry ice cream

Tinggal di gresik bikin tenggorokan selalu minta yang dingin-dingin, sejuk, menyegarkan. Karena daerahnya dekat laut dan banyak pabrik bikin udaranya berasa super gerah. Kalau jemur baju, pas lagi terik sejam juga sudah kering. hehe. Disyukuri saja yaa. Intinya jadi selalu mau buka kulkas. Kali ini buat persediaan di freezer, saya bikin es krim (lagi). Supeeer simple tapi rasanya enaak. Anak-anak doyan, ayahnya-pun nyemilin ini terus. Hehe




Coba bikin yuuk! HANYA 3 BAHAN dan gampang nemuin bahannya + 1 bahan optional sebagai perasa si es krim. Saya pake blueberry karena pas buka kulkas, nemu selai blueberry nganggur jadilah dimasukkan. Sebenarnya akan lebih seger pakai buah asli, diblender sebentar, tapi anmanya mamak mamak yaaa, apa yang ada harus dimanfaatkan. haha.



Kalau ada yang niat bikin, ini yaa resepnya:

Bahan:
1 Bungkus whipped cream bubuk (200gr) saya pakai merk haan. Bisa pakai merk apasaja ya, bebas.
¾ Kaleng susu kental manis. saya pakai Frisian flag biru. Ini juga bisa merk apasaja sesuai apa yang ada didapur.
400ml Susu cair plain dingin. kalau lagi ga ada susu, bisa pake air dingin tapi rasanya tidak se-creamy pakai susu ya.

Hanya 3 bahan diatas sudah bisa bikin basic ice cream. Kalau mau ditambah bisa pakai perasa misalnya coklat leleh untuk eskrim coklat, jus manga untuk eskrim manga, jus stroberi untuk eskrim stroberi dll. Bebaaas.
Sekali lagi, karena kebetulan saya punya selai blueberry, saya masukin kurang lebih 200gr. Asem segeeer.

Cara membuat:
Dinginkan susu cair sampai benar benar dingin, masukkan ke wadah.
Masukkan bubuk whipped cream dan kocok sampai setengah kaku (kurleb 2 menit)
Lalu masukkan susu kental manis perlahan-lahan.
Kocok kembali sampai benar-benar kaku.
Terakhir tuang ke wadah separuh adonan, masuukan separuh selai blueberry, campur dengan sendok hingga membentuk motif swirl.
Masukkan kembali sisa adonan eskrim dan selai blueberry lalu bentuk kembali motif swirl.
Tutup wadah, dan bekukan di freezer paling sedikit 6 jam.
Paling bagus diinapkan sampai benar-benar set.


Untuk membentuk motif swirl, cukup dengan mengaduk perlahan ya, jangan diaduk sampai tercampur rata biar warnanya bisa terlihat cantik.



Setelah masuk freezer, saya hanya menunggu 7jam,soalnya bocah sudah rengek-rengek minta eskrim, hehe. Hanya 7 jam tapi sudah mulai beku, lembuuut. Mirip eskrim beli. Jadinya buanyaaak. Puas makannya. Bikinnya tanpa pengawet, jadi relatif lebih aman lah yaa. Yukk bikin sendiri!





No comments:

Post a Comment

link within

you may also like